Enrolment options

Mata kuliah Filsafat Ilmu ini merupakan mata kuliah wajib ditempuh oleh mahasiswa Program Studi Sosiologi Agama. Mata kuliah ini termasuk dalam rumpun metodologi, yang dapat membekali mahasiswa agar memahami seluk beluk ilmu, dapat memposisikan keilmuan Sosiologi Agama dalam lingkup ilmu pengetahuan. Filsafat ilmu ini dimaksudkan juga untuk membekali mahasiswa tentang integrasi ilmu. Kita tahu bahwa salah satu cara yang ditempuh untuk mengembangkan ilmu-ilmu keislaman adalah dengan cara integrasi ilmu. Integrasi ilmu akan mudah dilakukan jika para sarjana Muslim memahami paradigma dan pendekatan modern yang digunakan baik oleh ilmu sosial dan ilmu alam.

Self enrolment (Student)