Basic
Learning al-Qur’an
ini merupakan mata kuliah yang mengantarkan mahasiswa untuk dapat membaca
al-Qur’an secara baik dan benar sesuai dengan kaidah ilmu tajwid, dan menulis
al-Quran dengan menggunakan Khat naskhi. Mata kuliah ini juga memberikan pemahaman
tentang prinsip-prinsip tajwid dan praktik membaca al-Quran dan membimbing
mahasiswa dalam menghafalkan surat-surat pendek. Untuk itu mata kuliah ini ditempuh dalam kredit 2 SKS. Fokus kajian atau topik
inti mata kulian ini meliputi : Adab-adab dan keutamaan tilawah al-Qur’an;
Makharijul Huruf; Hukum Nun Sukun dan Tanwin; Hukum Mim Sukun; Hukum Ra’,
Tafkhim Tarqiq; dan Jawazu al-Wajhain; Hukum Qalqalah, Qalqalah Kubra dan
Qalqalah Sughra; Hukum Mad, Mad Ashli dan Mad Far’I; Waqaf dan Washal; Kaidah penulisan
al-Qur’an menggunakan Khat Naskhi. Dengan ini, maka diharapkan mahasiswa dibekali
kemampuan dalam membaca al-Qur’an secara tartil sesuai kaidah-kaidah ilmu
tajwid. Disamping itu, mata kuliah ini juga menjadi bekal penguatan terhadap basic
kompetensi paedagogis dan professional mahasiswa sebelum terjun
ke masyarakat.
- Teacher: ABDUR ROUF HASBULLAH